Senin, 03 Oktober 2011

Kapolda Serah Terima Gedung Mapolres Majalengka


MAJALENGKA - Bupati Majalengka H. Sutrisno, SE,M.Si menyerahkan Gedung baru Mapolres Majalengka kepada Kapolda Jawa Barat yang mewakili Kepolisian Republik Indonesia di Halaman Mapolres Majalengka Jl.K.H Abdul Halim Cigasong. Kamis (29/9/2011). Dalam acara tersebut sekaligus penandatanganan prasasti gedung Mapolres, gedung Mapolsek Cigasong dan Panyingkiran serta pemberian bantuan bedah rumah oleh Kapolda Jawa Barat Irjen (Pol) Putut Eko Bayuseno kepada perwakilan keluarga Ibu Eti dari Cingambul yang merupakan TKW yang dipancung di Arab Saudi.

Turut hadir dalam acara tersebut unsur Muspida Majalengka, Kapolres Sumedang, Kapolres Kota Cirebon, Kapolres Cirebon, Kapolres Indramayu, Kapolres Kuningan, para pejabat Pemkab Majalengka, para Camat serta para Kapolsek dan Danramil wilayah Majalengka.

Bupati Majalengka dalam sambutannya mengatakan bahwa proses ruislag dan relokasi gedung Mapolres Majalengka telah dimulai dari tahun 2004 dan telah sesuai prosedur dengan dikaji secara matang baik itu proses penilaian aset dan telah melalui verifikasi Kementerian Keuangan.

"Adanya pemindahan gedung Mapolres ini merupakan keinginan bersama antara Pemkab dan Polri untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, terutama di bidang keamanan, sehingga dengan terjadinya stabilitas keamanan dan ketertiban akan menunjang kepada pembangunan daerah." Ujar Bupati

Kapolres Majalengka AKBP Lena Suhayati, SH,S.Ik dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pihak Pemkab Majalengka terutama kepada Bupati yang telah memberi izin untuk menempati gedung Mapolres yang baru sejak tahun 2010 walaupun belum diserah terimakan secara resmi. "Hari ini merupakan hari yang bersejarah bagi keluarga besar Polres Majalengka." ujarnya.

Sementara itu Kapolda Jawa Barat Irjen (Pol) Putut Eko Bayuseno atas nama Kepolisian Republik Indonesia mengatakan bahwa dengan keberadaan Gedung Mapolres Majalengka yang refresentatif agar mendorong kinerja anggota Polri untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih optimal dan profesional.

"Ke depan, Polda Jawa Barat mendorong agar tiap-tiap Kecamatan mempunyai gedung Mapolsek yang refresentatif, tidak sewa atau pun mengontrak ke pihak lain." tegasnya.

TGL